Iklan

Desa Lapapa Terpilih Sebagai Desa Cantik Tahun 2024 di Luwu Utara

Herman Lutra
Rabu, 21 Agustus 2024, Agustus 21, 2024 WIB Last Updated 2024-08-21T03:31:08Z
masukkan script iklan disini

Bidik-News.Com Luwu Utara
Desa Lapapa Kecamatan Masamba terpilih menjadi Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) tahun 2024.

Hal itu setelah Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Luwu Utara melakukan Pencanangan Desa Lapapa sebagai Desa Cantik Tahun 2024, Selasa (20/8/2024).

Desa Cantik merupakan program percepatan dari Badan Pusat Statistik dalam lingkup wilayah desa/kelurahan/wilayah setingkatnya untuk meningkatkan kompetensi aparatur desa dalam mengelola dan memanfaatkan data desa sehingga perencanaan pembangunan desa menjadi lebih tepat sasaran.

Kepala BPS Kabupaten Luwu Utara, Ayub Parlin Ampulembang menyampaikan mengenai pentingnya ketersediaan data di lingkungan pemerintah yang berjenjang, dari tingkat desa, kecamatan, sampai dengan tingkat kabupaten.

“Harapan kami dengan program Desa Cantik ini mampu meningkatkan kapabilitas statistik aparat desa, pengelolaan data desa yang semakin berkualitas, dan desa dapat mengambil keputusan berdasarkan data,” kata Ayub.

“Bahwa desa bukan sekadar tempat tinggal penduduk, namun juga sebagai sumber data yang sangat berharga bagi perencanaan pembangunan desa dan tentu untuk kesejahteraan masyarakat,” jelas Ayub.

Ia juga mengatakan bahwa pembinaan Desa Cantik ini akan dilaksanakan pada Agustus-Oktober 2024.

Sementara itu Kepala Bidang Statistik Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik, dan Persandian (Diskominfo SP), Andi Saktiar, yang hadir mewakili Kepala Diskominfo SP mengatakan bahwa pembinaan Desa Cantik ini merupakan salah satu perwujudan pembinaan statistik sektoral yang dilakukan BPS, yakni terhadap unit pemerintahan terkecil (desa), dalam mewujudkan Satu Data Indonesia.

Andi mengatakan bahwa pencanangan Program Desa Cantik ini awal yang baik dan menjadi motivasi bagi desa yang lain, karena data sangat penting untuk meningkatkan pembangunan daerah, sesuai kebijakan baik pemerintah daerah dan pusat.

“Saya berharap, dapat terjalin kerjasama dan koordinasi yang baik dan berkelanjutan antara pemerintah daerah melalui Dinas Kominfo, Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, BPS serta instansi terkait lainnya dalam melakukan pembinaan pengembangan program ini di desa-desa yang ada di Kabupaten Luwu Utara,” terang Andi.

Kegiatan pencanangan ini diakhiri dengan penandatanganan Piagam Pencanangan antara Kepala BPS dan Kades Lapapa, yang disaksikan oleh Kepala Diskominfo SP, Camat Masamba, dan PMD.

Nantinya, akan dipilih 10 desa yang memperoleh penghargaan dari BPS Pusat dan Menteri PPN/Kepala Bappenas sebagai Desa Cinta Statistik Terbaik di Indonesia dalam Anugrah Award Desa Cantik di Jakarta. (Rls)
Komentar

Tampilkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terkini